-->

Cara Mengedit / Menambah Data Profil FKTP / Klinik / Faskes Primer di Aplikasi HFIS BPJS Kesehatan

Cara mengedit atau menambah data profil pada aplikasi Hfis BPJS Kesehatan
Helth Facilities Information System (HFIS) merupakan informasi manejemen data fasilitas kesehatan seperti FKTP ( puskesmas, dokter paraktek, faskes primer dan klinik) yang berkerjasama dengan BPJS Kesehatan

HFIS merupakan tempat Data / Profil suatu klinik / faskes yang berkerjasama dengan BPJS dimulai dari alamat suatu Klinik / Faskes, Data penanggung jawab FKTP /Klinik, data Dokter yang praktek, fasilitas kesehatan yang tersedia, data perawat, atau data tenaga kesehatan lainya semuanya ada di  dalam Aplikasi HFIS BPJS Kesehatan. Pada kesempatan ini kami akan membagikan Cara mengedit atau menambah data profil seperti adanya penambahan pegawai baru yang harus kita masukan datanya.

CARA LENGKAP MENGEDIT PROFIL FKTP / KLINIK/ PUSKESMAS/ FASKES PRIMER DI HFIS BPJS KESEHATAN


1. Masuk ke alamat Hfis BPJS kesehatan klik login seperti gambar dibawah ini.



2. Pilih Fasilitas Kesehatan kerjasama pada tampilan tabel yang tersedia kemudian ketikan nama FKTP (puskesmas,klinik, faskes primer, dokter praktek) lalu masukan password pada Pcare di klinik anda ketik kode captcha yang tertera lalu klik sigin seperti gambar di bawah ini



3. Ketika kita klik Sigin maka akan tampil halaman selanjutnya yang berisi profil klinik,perubahan data, pengecekan rujukan, maka klik perubahan data karena kita ingin merubah atau ingin menambah data baru, seperti contoh gambar dibawah ini


4. Klik perubahan data maka akan tampil halaman selanjutnya kemudian klik tambah pengajuan


5.Maka akan tampil halaman data tambahan pengajuan yang terdapat data Alamat, kategori, profil, penenggung jawab, jadwal praktek, layanan, tenaga medis, dokumen dan diagnosa non spesialistik. lalu kita pilih tenaga medis karena kita ingin mengedit atau menambah data tenaga medis.


6. Klik Tenaga medis maka kan tampil data tenaga medis yang berkerja di Klinik tersebut seperti dokter , perawat, bidan dll.


7. Klik Profesi mana yang kan di edit atau di tambahkan, kita ambil contoh Perawat maka kita klik perawat.


8. Jika ingin mengedit data perawat yang sudah ada maka klik tanda tulis / pena maka kan muncul data yang akan di edit setelah di tulis jangan lupa di simpan / di save lalu klik ajukan .

9. Jika ada tambahan data baru / pekerja baru maka klik tambah data seperti pada gambar di atas maka akan muncul kolom data yang baru kemudian di isi dengan lengkap dan di simpan lalu diajukan. Setelah selesai di ajukan maka selesai pula pengeditan atau penambahan data baru yang kita ajukan ke BPJS Kesehatan.


Demikianlah cara mengedit atau menambah data baru di aplikasi HFIS BPJS Kesehatan untuk data profil suatu FKTP / klinik  yang berkerja sama dengan BPJS Kesehatan atau JKN-KIS semoga bermanfaat sekian terima kasih.

0 Response to "Cara Mengedit / Menambah Data Profil FKTP / Klinik / Faskes Primer di Aplikasi HFIS BPJS Kesehatan"

Post a Comment

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel